Kamis, 07 Januari 2010

Aksi Sosial di Food Festival diminati

 
      Kamis, 12 Februari 2009 11:36:24

     SLEMAN: Rangkaian acara Food Festival yang diadakan koperasi Mahasiswa (Kopma) Universitas Atma Jaya Yogyakarta di kampus tiga gedung Bonaventura UAJY Babarsari diisi dengan berbagai kegiatan seperti aksi donor darah, pengumpulan baju bekas, dan pemeriksaan kesehatan gratis. 

     Acara ini tidak hanya dikhususkan bagi mahasiswa saja tapi juga bagi masyarakat umum yang berminat. Donor darah dan pengumpulan baju bekas dilangsungkan sampai pukul 14.00 WIB, sedangkan pemeriksaan kesehatan sampai pukul 16.00 WIB.

      Sindutama Iwan Putera selaku ketua panitia mengatakan aksi donor darah dan pengumpulan baju bekas sudah dimulai dari kemarin (11/2). Ia mengatakan, sudah ada 11 mahasiswa yang sudah mendonorkan darahnya. Acara ini, menurut dia, mendapat apresiasi yang cukup bagus dari para mahasiswa dan masyarakat sekitar.

      "Biasanya kalau di luar, hanya periksa kesehatan saja harus membayar, kalau disini gratis dan yang memeriksa adalah mahasiswa kedokteran UGM. Acara ini memang tujuannya lebih untuk kemanusiaan dan tidak mengambil keuntungan lain,” katanya. (Rossa)



Live Akustik meriahkan Food Festival
Kamis, 12 Februari 2009 16:51:21

      SLEMAN: Acara Food Festival yang diselenggarakan Kopma UAJY sejak hari Rabu kemarin di kampus 3 gedung Bonaventura menjadi ajang kompetisi bagi 10 Band yang telah mendaftar untuk mengikuti lomba selama acara ini berlangsung.

Setiap band tampil akustik di panggung live music sampai babak final pada hari Sabtu (14/2) mendatang. Mereka diberi waktu 20 menit untuk tampil menyanyikan maksimal 4 lagu.

Sindutama Iwan Putera, Ketua Panitia mengatakan, enam band dengan penampilan terbaik akan berkesempatan untuk tampil di acara valentine days UAJY bersama tiga band luar yang menjadi bintang tamu. Namun untuk pemenang kompetisi ini hanya akan dipilih 3 band.

"Kompetisi ini diadakan karena kami ingin memberikan peluang bagi para peserta untuk menampilkan penampilan terbaik band mereka dalam acara ini," katanya. (Rossa)



Stan Yakkum Craft pamerkan karya anak cacat
Kamis, 12 Februari 2009 17:28:18

     SLEMAN: Pusat rehabilitasi fisik Yakkum craft Centre hari ini (12/2) mengisi salah satu stan di acara Food Festival and Sosial Action UAJY. Stan tersebut menjual berbagai kerajinan tangan yang dibuat oleh anak-anak di pusat rehablitasi tersebut. 

      Yuliana, Pengurus Administrasi Yakkum Craft Centre mengatakan mereka mendapat tawaran dari Kopma untuk mengikuti event ini. Barang-barang kerajinan tangan yang dijual seperti puzzle, lukisan, dan patung kuda, yang harganya beragam.

      "Setiap ada tawaran pameran, kami selalu menerima untuk mempromosikan barang-barang kerajinan tangan buatan anak-anak, dan hasilnya kami berikan untuk mereka. Kita tahu sendiri, peluang kerja di masyarakat sangat kecil untuk anak-anak kekurangan fisik,” katanya. (Rossa)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar